Alpha Investasi | Aplikasi Investasi Saham Terbaik untuk Pemula

Logo Alpha Investasi

Perbedaan Trading dan Investasi yang Wajib Kamu Ketahui

Memahami Perbedaan Trading Dan Saham

Trading dan investasi adalah dua istilah yang semakin dikenal oleh masyarakat, terutama dalam dunia saham, tetapi masih banyak yang belum sepenuhnya memahami perbedaan antara keduanya. Meskipun keduanya berkaitan erat, trading dan investasi saham merupakan dua aktivitas yang berbeda dengan tujuan dan pendekatan yang berbeda pula. Jika kamu seorang investor pemula yang ingin terjun ke dunia saham, penting untuk memahami perbedaan antara trading dan investasi untuk menentukan mana yang paling cocok untukmu. Alpha Investasi telah merangkum perbedaan ini untuk membantumu memahami konsepnya dengan lebih baik.

1. Memiliki Tujuan yang Berbeda

Perbedaan trading dan investasi saham yang paling terlihat adalah dari tujuan yang akan kamu tentukan. Jika trading bertujuan untuk menghasilkan keuntungan saat ini dengan sering membeli dan menjual saham dalam waktu yang singkat. Sebaliknya, investasi bertujuan untuk mendapatkan dan menambah kekayaan ataupun keuntungan di masa depan.

Biasanya, seorang investor saham akan menginvestasikan modalnya pada saham yang tergolong valuasinya murah atau memiliki prospek potensial di waktu yang akan datang, contohnya seperti saham blue chip.

2. Jangka Waktu

Perbedaan trading dan investasi berikutnya adalah dari jangka waktu. Seorang investor akan membeli saham untuk disimpan dalam jangka waktu yang lama. Jangka waktu tersebut bisa lebih dari 3 sampai 5 tahun, bahkan ada yang sampai belasan atau puluhan tahun.

Berbeda dengan investasi, jangka waktu dalam trading adalah jangka pendek atau dalam waktu yang singkat. Biasanya trading dilakukan dalam kurun waktu kurang dari setahun. Bisa dalam hitungan menit, jam, hari ataupun beberapa minggu hingga bulan.

3. Risiko

Perbedaan trading dan investasi lainnya adalah dilihat dari risikonya, walaupun sebenarnya kedua aktivitas ini memiliki risiko. Namun, aktivitas trading saham memiliki tingkat risiko yang lebih tinggi dibandingkan dengan investasi. Karena trading bergantung pada fluktuasi naik dan turunnya harga saham.

Investasi khususnya pada instrumen saham, akan memberikan potensi keuntungan yang besar dalam jangka panjang. Walaupun, dalam jangka waktu pendek imbal hasilnya lebih rendah.

4. Keuntungan

Pada investasi dan trading saham, keuntungan yang bisa didapat adalah dividen dan capital gain. Keuntungan pada trading saham bisa saja sangat tinggi, namun risiko yang didapat juga tinggi. Berbeda dengan trading, saat berinvestasi kamu tidak perlu sepenuhnya memantau pergerakkan saham setiap detik ataupun menit.

Untuk investasi saham, yang kamu perlukan adalah konsisten setiap bulannya untuk selalu berinvestasi. Sama seperti menabung, semakin banyak kamu berinvestasi, semakin banyak pula keuntungan yang akan kamu dapat di masa yang akan dating.

“Harta karun terbesar di dunia ada di dalam pasar modal, bukan di dasar laut.” – Long Kheng Hong

5. Strategi atau Trading Plan

Haram hukumnya membeli saham tapi investor tidak memiliki strategi atau target di harga berapa saham akan dijual. Bagi seorang trader, diperlukan disiplin dengan trading plan. Pada trading plan biasanya terdapat 3 harga, yaitu harga buy, harga Target Price, dan Stoploss atau Cutloss.

Atas dasar itulah seorang trader biasanya tidak bisa lepas dari layar monitor untuk memantau saham yang dimiliki. Sementara, bagi seorang investor umumnya akan berfokus pada target price dan mengesampingkan 2 harga lainnya (harga buy dan stoploss). Seorang investor akan melakukan evaluasi saat emiten merilis laporan keuangan terbaru.

Investor tersebut lalu harus menyimpulkan, apakah kondisi emiten saat ini masih sehat dan masih bisa bertumbuh ke depannya sesuai ekspektasi atau tidak. Jika kondisi emiten tersebut masih sehan dan bias bertumbuh, maka investor akan tetap hold saham tersebut. Bahkan ketika harganya turun, seringkali itu menjadi momentum untuk menambah saham yg investor miliki.

Baca juga: Cara Investasi Saham untuk Pemula yang Wajib Diketahui!

Untuk permulaan, kamu bisa memulai dengan investasi saham terlebih dahulu dikarenakan tingkat risikonya tidak sebesar trading saham. Di Alpha Investasi, kamu bisa memulai investasi saham sambil belajar. Selain kamu mendapatkan edukasi seputar investasi saham, kamu juga dapat rekomendasi saham dari tim research analyst yang sudah berpengalaman. Jadi, kamu tidak perlu khawatir untuk memilih saham pertama yang akan dibeli. Jangan sampai ketinggalan

Scroll to Top